
Tribina yaitu pembinaan keluarga mulai dari anak-anak (BKB) Bina Keluarga Balita, remaja (BKR) Bina Keluarga Remaja, dan Lansia (BKR) Bina Keluarga lansia sehingga dapat berperan dalam kehidupan keluarga. Semoga kegiatan ini dapat menyukseskan program keluarga berencana.
Kegiatan yang dilaksanaka pada Senin (12/10/2020) yang bertempatan di Balai Penyuluhan KB Kecamatan Rawa Jitu Utara yang diikuti kader Tribina yaitu BKB, BKR, dan BKL tersebut dihadiri oleh pihak kecamatan Rawa Jitu Utara, dan Kepala Desa se- Kecamatan Rawa Jitu Utara.
Tribina bertujuan untuk meningkatkan kualitas keluarga sebagai orang tua, harus memahami dan menerapkan 8 fungsi dalam kehidupan sehari-hari yakni, fungsi agama sosial budaya, cinta kasih, perlindungan, reproduksi, sosial dan pendidikan,ekonomi, serta fungsi lingkungan sehingga dapat meningkatkan kualitas hidup masyarakat dari semua usia.
Pembinaan kelompok tribina bertujuan untuk meningkatkan pemahaman kader tentang tribina yang meliputi, Bina Keluarga Balita (BKB), Bina Keluarga Remaja (BKR), dan Bina Keluarga Lansia (BKL) dimana acara ini berlangsung menjelaskan tentang tujuan, fungsi dan manfaat dari dibentuknya tribina tersebut. dan juga melakukan sosialisasi tentang sinegritas program Tribina melalui pembangunan keluarga kependudukan, dan keluarga berencana (Bangga Kencana) Kabupaten Mesuji tahun 2020.